Ads

Advertisement 728x90

Cara mengatasi performa laptop agar lebih cepat

Dalam bermain game-game berat memang sebuah Laptop ataupun Komputer dituntut harus memiliki Performa yang mumpuni dan berkualitas agar dapat menjalankan game-game berat yang ingin dimainkan tersebut dengan lancar alias tidak lag ataupun patah-patah.Dengan begitu hanya Laptop ataupun komputer dengan Spek yang tinggi saja yang dapat menjalankan Game-Game berat terebut dengan lancar tanpa adanya lag ataupun patah-patah,yang selama ini menjadi momok menakutkan bagi kalangan Gamers untuk memainkan game-game berat di Laptop ataupun Komputernya.
Baca Juga:Daftar Laptop Gaming dengan Spek Wow
Namun Bagi anda pecinta Game-Game berat dan terbaru atau terupdate,tapi masih memiliki Kendala dengan yang namanya Lag atau tidak lancar dalam bermain Game,jangan Khawatir,Saya akan membagikan Tips mengenai bagaimana cara Mengatasi agar setidaknya Lancar dalam bermain game,dibandingkan Sebelumnya yang mengalami Lag atau tidak lancar ketika bermain game.
Berikut Cara mengatasi Laptop agan yang kurang lancar atau Lemot ketika bermain Game:

1.Karena Virus yang merajalela di laptop anda
Virus memang merupakan salah satu momok yang menakutkan di kalangan pecinta gaming terlebih yang memiliki Komputer atau laptop karena hadirnya virus dapat mengakibatkan laptop/komputer kita menjadi Lemot,Ngehang dan tidak berjalan semulus apa yang kita inginkan,terlebih lagi dapat merusak sistem-sistem yang ada pada laptop/komputer kita yang mengakibatkan jadi Rusak,bukannya pengen Upgrade malah jadi service buat laptop ataupun komputer kita.
Maka dari itu banyak yang memasang anti Virus,jadi ketika anda baru membeli laptop atau komputer sebaiknya anda memasang anti virus,y kalau bisa antivirus yang berbayar karena cukup terjamin dari segi keamanan dibandingkan yang gratis,y walaupun saya juga menggunakan yang gratis hehe.

Dan apabila anda telah memasang antivirus rutinlah anda mengecek kondisi laptop atau komputer anda apabila anda merasa laptop/komputer anda terindikasi Virus,dan Tipe virus yang paling meresahkan ialah adware.virus yang muncul disaat kita membuka browser dengan munculnya iklan dari search engine.Hal itu pun pernah saya alami juga,karena diakibatkan asal menginstall software tanpa memahami software apa yang diinstall,namun itu dulu saat pertama kali megang laptop masih awam.Tapi anda dapat mengatasinya dengan menggunakan Software"Adware Remover"

2.Bersihkan Junk File
Membersihkan File-file yang tidak anda perlukan sebelumnya seperti tempory files ataupun cookies.Untuk mengatasinya anda bisa mendownload Ccleaner Free,karena dalam pembersihannya bisa dibilang cukup maksimal dan apabila anda rutin dalam menggunakannya hasilnya pun akan maksimal juga,karena demi kelancaran anda dalam bermain game di laptop atau komputer.

3.Kapasitas Hard Disk
Kapasitas Hardisk anda yang Penuh atau sudah merah(peringatan),ini diakibatkan kerena disaat anda menginstall anda menyimpannya di Drive C,Saya sarankan apabil Drive C sekiranya sudah tidak dapat menampung File lagi,sebaiknya sebelum menginstall yang anda Download sebaiknya Filenya jangan anda simpan di Drive C namun dapat anda simpan di Drive lain yang sekira anda masih dapat menampung File yang anda Download Tersebut

4.Uninstall Program yang tidak perlu
Memang terlalu banyak program yang diinstall akan menyebabkan performa laptop berkurang,apalagi kalau Program tersebut jalan semua itu yang menyebabkan Laptop lemot.kadang Program itu hadir dengan tanpa sepengetahuan kita alias kita tidak pernah menginstallnya namun tiba-tiba sudah terinstall di Laptop/komputer kita,Hal itu berkaitan seperti pada Hal No.1 yang saya telah jelaskan yaitu mengenai Virus,karena dari Virus Iklan apalagi sampai anda mengklik,itu malah akan menyebabkan adanya Apk yang tanpa disengaja terinstall sendiri,untuk mengantisipasinya selain Anti Virus,anda dapat mendownload Revo Uninstaller,ataupun dapat menguninstallnya lewat Control Panel dari sistem Komputer atau laptop anda dan anda lihat apk apa saja yang tidak anda ketahui asal-muasalnya atau tidak jelas anda Uninstall Saja.
Baca Juga:Cara Menguninstall Program Lewat Control Panel

5.Bersihkan Bagian Dalam Laptop
Nah kalau ini memang harus rutin anda bersihkan agar Laptop/komputer anda tidak mudah rusak,karena debu yang menumpuk juga mengakibatkan turunnya kinerja pada Laptop/Komputer anda,Karena Debu mengakibatkan Kurangnya sirkulasi udara di dalam Laptop yang buruknya Laptop anda jadi panas karena panas laptop tidak dapat dialirkan keluar dengan baik karena debu yang mampet pada bagian dalam Laptop,maka dari itu anda harus membersihkan bagian-bagian laptop anda seperti Fan dan juga tempat keluarnya sirkulasi udara,dan untuk mencegahnya cepat panas anda juga dapat menambahkan thermal paste pada bagian Processor Laptop anda...

Demikian Itulah beberapa hal mengenai bagaimana Cara agar Laptop anda tidak mudah Lemot atau patah-patah dan akan membuat kinerja dari laptop agan dapat berjalan dengan baik,semoga artikel yang saya buat ini dapat bermanfaat bagi agan ketika agan bermain Game-Game atau ketika menjalankan aplikasi-aplikasi yang ada di laptop ataupun Komputer agan biar lebih lancar..

Posting Komentar

0 Komentar